Kamis, 11 Oktober 2012

Kumpulan Twit @satubahasaID Bulan September 2012

  1. seronok: menyenangkan hati; sedap dilihat (didengar dsb) #KBBI
  2. rekonsiliasi: perbuatan memulihkan pd keadaan semula; perbuatan memperbaharui spt semula #KBBI
  3. revitalisasi: proses, cara, perbuatan memvitalkan (menjadikan vital) #KBBI
  4. glamor: yg serba gemerlapan #KBBI
  5. mempelopori > SALAH, memelopori > BENAR #EYD
  6. dipersilahkan > SALAH, dipersilakan > BENAR #EYD
  7. saling tolong menolong > SALAH, saling menolong > BENAR, tolong menolong > BENAR #EYD
  8. bineka > BENAR, bhineka > SALAH #EYD
  9. fobia > BENAR, phobia > SALAH #EYD
  10. seyogianya > BENAR, seyogyanya > SALAH #EYD
  11. kata dasar 'seyogianya' adalah 'yogia' yang bermakna "patut; layak; baik" #KamusBahasa
    demarkasi: batas pemisah, ditetapkan oleh pihak yg sedang berperang (bersengketa) yg tidak boleh dilanggar selama gencatan senjata #KBBI
  12. teosofi: ajaran dan pengetahuan kebatinan (semacam falsafah atau tasawuf) yg sebagian besar berdasarkan ajaran agama Buddha dan Hindu #KBBI
  13. falsafah: anggapan, gagasan, dan sikap batin yg paling dasar yg dimiliki oleh orang atau masyarakat; pandangan hidup #KBBI
  14. inisiasi: upacara atau ujian yg harus dijalani orang yg akan menjadi anggota suatu perkumpulan, suku, kelompok umur, dsb. #KBBI
  15. frasa > BENAR, frase > SALAH #EYD
  16. medio: tengah; pertengahan, misal: "surat itu dikirimkan pada medio April" #KBBI
  17. personel > BENAR, personil > SALAH #EYD
  18. grahita: memahami, mengerti; kata ini adalah turunan bahasa Sansekerta #EYD
  19. 'menengadah' mempunyai kata dasar 'tengadah', berarti 'melihat ke atas; memandang ke atas'
  20. 'mendongak' mempunyai kata dasar 'dongak' berarti 'terangkat sedikit ke atas dan ke muka (tt kepala, ujung meriam, dsb)'
  21. puspawarna: berwarna-warna; bermacam-macam #KBBI
  22. aforisme: pernyataan yg padat dan ringkas tt sikap hidup, atau kebenaran umum #KBBI
  23. stagnasi: keadaan terhenti (tidak bergerak, tidak aktif, tidak jalan); kemacetan; kemandekan #KBBI
  24. ada sampan hendak berenang = sengaja berpayah-payah padahal sebenarnya tidak perlu berbuat begitu #peribahasa
  25. bagai bertanak di kuali = bermurah hati kepada orang lain sehingga mendatangkan kesusahan kepada diri sendiri #peribahasa
  26. kontemplasi: renungan dsb dng kebulatan pikiran atau perhatian penuh; #KBBI
  27. generik: 1 umum; lazim; 2 berhubungan dng kekhasan sifat yg dimiliki oleh suatu kelompok #KBBI
  28. senonoh: tidak patut atau tidak sopan (tt perkataan, perbuatan, dsb); tidak menentu atau tidak manis dipandang (pakaian dsb) #KBBI
  29. hegemoni: pengaruh kepemimpinan, dominasi, kekuasaan, dsb suatu negara atas negara lain (atau negara bagian) #KBBI
  30. eksentrik: aneh; ganjil; tidak wajar: #KBBI
  31. indigo: 1 tumbuhan tropis, termasuk marga Indigofera, menghasilkan zat celup biru; 2 warna ungu lembayung; #KBBI
  32. egaliter: bersifat sama; sederajat #KBBI
  33. konsolidasi: 1 perbuatan (hal dsb) memperteguh atau memperkuat (perhubungan, persatuan, dsb); #KBBI
  34. konsolidasi: 2 peleburan dua perusahaan atau lebih menjadi satu perusahaan; #KBBI
  35. energetik: penuh semangat; bersifat energik #KBBI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar